Saham Jepang Jatuh menyusul Penguatan Yen

RifanfinancindoSaham Jepang dibuka di wilayah negatif pada hari Jumat karena menguatnya yen membebani eksportir dan Wall Street menunjukkan tanda-tanda keraguan dalam antusiasme.
Topix kehilangan 0,6% untuk berada di level 1,547.34 pada pukul 09:13 pagi waktu Tokyo sementara Nikkei 225 turun 0,7% ke level 19,231.95. Yen sedikit berubah di level 112,71 per dolar setelah kenaikan 1% selama dua hari terakhir
Pembuat mesin dan produsen mobil menyeret indeks Topix, seiring penurunan saham sektor tersebut untuk hari kedua yang memangkas kenaikan mingguan. Bank dan asuransi juga turun, sementara pedagang melihat kemungkinan 38 persen bahwa Federal Reserve akan menaikkan suku bunga pada bulan Maret. (Sdm)
Sumber: Bloomberg
 
© 2009 PT Rifan Financindo Berjangka Medan | Powered by Blogger | Built on the Blogger Template Valid X/HTML (Just Home Page) | Design: Choen | PageNav: Abu Farhan